TRANSJABAR.COM | Dalam rangka memperkuat upaya dalam pencapaian kompetensi dan karakter sesuai dengan Profil Pelajar Pancasila yang didasarkan pada standar, SMAN 2 Cikampek gelar Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila ( P5) sesuai dengan Pedoman Kemendikbudristek Nomor 56 Tahun 2022.
Kepala SMAN 2 Cikampek Unang Suryawan, M.Pd mengatakan, kegiatan pagelaran P5 dipersiapkan sejak tanggal 13 Mei 2024 dan hari ini digelar, Rabu 22 Mei 2024 dengan melibatkan seluruh pelajar kelas X-1 sampai dengan kelas X-11.
Menurut kepala sekolah, pelaksanaan P5 tahun ini mengambil tema kewirausahaan, dengan beragam dari hasil melalui budidaya tanaman dan olahanya. P5 kali lebih condong mengolah tanaman cincau menjadi olahan panganan.
“ P5 kali ini melibatkan tim penguji makanan dari Univesitas Singaperbangsa ( Unsika, dan tim penilai dari Riset dan Development Outlet Es Mamang, “ kata Kepsek Unang Suryawan diamini Wakasek Humas Mimin Rukmini.
Kepala sekolah berharap, pelajar bukan saja mampu mengola budidaya tanaman menjadi panganan yang bergizi dan lezat yang mempunyai nilai ekonomis pada saat di pelaksanaan P5 saja, tapi harus mampu berkelanjutan menjadi wirausaha muda berbakat yang mampu menghasilkan pendapatan dari kegiatan usaha.
” Saya menilai olahan panganan yang dihasilkan cukup baik, dan saya kira layak untuk dipasarkan, olahan panganan dengan bahan utama cincau yang beragam layak untuk dipasarkan, “ ujarnya.
Sementara itu Wakasek Kurikulum Siti Muslicha K mengatakan, pelaksanaan P5 tahun ini berbeda dari tahun lalu yang mengambil tema gaya hidup bekelanjutan dengan tujuan membentuk perilaku ramah lingkungan.
Kali ini kita ambil tema kewirausahaan, salah satu yang ditonjolkan budidaya tanaman cincau dan hasil olahanya menjadi panganan.
” Hasil olahan daun cincau ini, bukan saja ada minuman, permen, puding dan mochi, tapi ada juga sabun, ” imbuhnya (red).