Kepsek SMA/SMK dan SLB di Jabar Galau

Tiga Bulan Tak Terima SK

Foto : Roni/transjabar

transjabar_BANDUNG- Para Kepala Sekolah (Kepsek) SMAN, SMKN dan SLBN, di Jawa Barat, kini mulai kebingungan alias galau terkait kepastian kewenangan atas jabatan mereka sebagai Kepsek.

Pasalnya, pasca dilantik oleh (baca:mantan) Gubernur Jabar Ahmad Heryawan, pada 12 Juni 2018 yang lalu, sebanyak 123 Kepsek yang tersebar di sejumlah daerah di Jabar, hingga kini semuanya belum menerima SK pengangkatan dari Aher, (sapaan Ahmad Heryawan-red).

Bahkan kabar mengejutkan bahwa pelantikan para Kepsek yang berlangsung di Aula Ki Hajar Dewantara, Dinas Pendidikan (Disdik) Jabar itu, dilakukan Aher sehari sebelum masa tugasnya sebagai Gubernur Jabar periode 2013-2018 berakhir. Namun hingga saat ini semua Kepsek tersebut, masih tetap menunggu kepastian akan turunnya SK mereka masing-masing.

“Sebab apabila SK berlarut-larut atau sampai tidak keluar sama sekali maka akan berdampak fatal,” kata salah seorang Kepsek diwilayah Cianjur, yang menolak namanya disebut kepada transjabar, Rabu (12/9/2018).

Dalam waktu terpisah, H.Mulyana Kasubag Umum dan Kepegawaian (merangkap bagian Humas) Disdik Jabar, saat di konfirmasi transjabar melalui telepon selulernya mengakui kalau semua Kepsek yang dilantik pada Juni 2018 tersebut belum menerima SK.

Dikatakannya, secara global SK pelantikannya jelas sudah ada dan dibacakan pada saat prosesi pelantikan, tapi secara perorangan SK nya memang belum. Bahkan dirinya tidak tahu berapa jumlah Kepsek yang dilantik dan kapan SK tersebut akan diserahkan Kepada para Kepsek, jelas Mulyana.

“SK globalnya sudah ada, tapi saya tidak tahu berapa orang Kepsek yang dilantik serta kapan SK-nya akan turun saya juga belum tahu, mudah-mudahan dalam waktu dekat SK itu sudah turun,” ujar Mulyana.

Sementara itu, Kadisdik Jabar H.Ahmad Hadadi, di saat akan di konfirmasi di kantor Disdik jalan Dr.Radjiman Kota Bandung, Rabu (12/9/2018), namun Hadadi, tidak berada ditempat. Menurut informasi dilingkungan Disdik, (Rabu kemarin-red), Hadadi lagi ada rapat khusus dengan para stafnya di suatu tempat di Bandung. (Rony/Catur).

https://jalalive.wangsomboonhospital.go.th/

https://eonsdi.com/