TRANSJABAR.COM, CIREBON – Dalam rangka memeriahkan Hari Guru Nasional (HGN) dan HUT ke-73 Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI). PGRI Kabupaten Cirebon menggelar berbagai cabang perlombaan yang dikuti ratusan guru. Dalam Cabang Olahraga bulutangkis PGRI Karangsembung meraih Juara Ke-1. Ketua PGRI Karangsembung, Abdul Basith SPd, MPd saat di konfirmasi melalui telepon selularnya mengatakan, syukur alhamdulillah PGRI Karangsembung dapat menyumbangkan juara 1 cabor bulutangkis.
Prestasi dicetak melalui pasangan beregu ganda putra, Ade dan Sandi, ganda putri Ratih dan Winda, serta ganda campuran Ade dan Ratih.
Perwakilan cabor bulutangkis PGRI Karangsembung memberikan permainan terbaiknya dan sampai bisa menyabet juara 1. “Kami mengucapkan terimakasih dan sangat mengapreasi sekali kepda para perwakilan cabor ini,” tutur Basith.Selain cabor bulutangkis, PGRI Karangsembung juga meraih juara II lomba Inovasi Pembelajaran dan Juara harapan III Paduan Suara. Selain memerihakan HGN dan PGRI, kegiatan tersebut juga memacu semangat para guru untuk terus berpretasi dibidang olahraga lainnya. Yang nantinya para jauara ini dijadikan asset PGRI Kabupaten Cirebon.
Basith berharap, dengan momentum ini bisa menjadikan anggota PGRI Karangsembung khususnya, bisa mempererat persaudaraan dan kekeluargaan. “PGRI adalah organisasi perjuangan, prestasi itu bukan hanya akademik, non Akademik pun harus dibangun,” pungkasnya. (Falah)