Tim SAR Gabungan Fokus Pencarian Korban Gempa Cianjur di Dua Titik

Transjabar.com | Pencarian korban gempa di kawasan Warung Sate Shinta dan Cijedil, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, yang belum diketemukan, tim SAR gabungan bertekad akan terus melakukan pencarian sampai menemukan para korban yang jumlahnya sekitar 11 orang.

SAR gabungan yang terdiri Basarnas, Polri, TNI, dan para relawan yang dipusatkan di Warung Sate Shinta sebanyak 161 orang personel, sedangkan personel sebanyak 156 orang untuk titik satu, dan titik dua sebanyak 139 orang ditempatkan di Desa Cijedil.

Kepala SAR Bandung, Jumaril mengatakan, personil gabungan yang mencari korban gempa di Desa Cijedil pencarian dilakukan masih fokus di dua work site.

” Alhamdulilah, kekuatan personel tim sAR masih dalam kondisi baik dan sehat, pencarian fokus kepada 11 orang,” katanya, Sabtu, 3 Desember 2022.

Jumaril menginformasikan, sebelumnya di Desa Cijendil telah ditemukan sebanyak 18 orang jenazah, kawasan warung sate Shinta sebanyak 26 orang jenazah.

Rata rata korban gempa yang meninggal karena tertimpa matrial akibat longsor, sedangkan informasi dari Posko Utama Tanggap Darurat Bencana Gempa Cianjur tercatat sebanyak 331 orang meninggal dunia, 11 orang dalam pencarian, 593 orang luka berat, 59 orang dirawat di RSUD Cianjur, dan 114.683 orang mengungsi.(gs/red).

https://jalalive.wangsomboonhospital.go.th/

https://eonsdi.com/